Minggu, 24 Maret 2013

Kendala Beternak Burung Kenari dan Solusinya

Salam hangat jabat erat dan sukses selalu wahai sahabat,

Hari ini saya akan berbagi pengalaman ketika akan mengawali beternak burung kenari alias saat saya masih kelas Pemula....he he he. Ternyata woooww...kendala dan hambatannya tidak sedikit yang jika saya ceritakan di sini mungkin akan sampai berlembar-lembar halaman. Maka akan saya tuliskan secara ringkasnya saja.

Dari sekian kendala maka akan saya tuliskan  beberapa hambatan terberat dalam perjalanan karir breeding si burung cantik yang bersuara merdu ini. Beberapa peternak mungkin ada yang berjalan mulus tanpa mengalami kendala tetapi peternak yang lain bisa juga mengalami berbagai macam kendala seperti saya.
Hambatan atau kendala tersebut misalnya :

1. Budget/dananya belum juga mencukupi karena belum sesuai dengan keinginan.
Saya masih ingat sahabat, saat itu saya mempunyai mimpi besar memiliki peternakan burung kenari sekian kandang dengan sekian ratus anakan/piyik dan jumlah pembeli banyak yang sudah pada ngantri (baru mimpi). Maka saya sudah berangan-angan bahwa dana yang dibutuhkan tentu tidak sedikit. Mulai dari persiapan tempat/kandang, indukan, stock pakan, dan sebagainya. 
Ketika nominal dana yang dibutuhkan sudah saya tetapkan, maka saya mulai berjuang keras untuk segera mendapatkan dana tersebut. Mulai dari menabung sedikit-sedikit, lalu menjual aset kesayangan milik saya (burung cendet kualitas lomba, ciblek sudah jadi, gelatik wingko sudah jadi sampai sangkar burung murai saya jual semua). Saya juga mikat burung ciblek di sekitar lingkungan tempat saya lalu dibeli bakul untuk nambah modal saya. Ternyata uang yang terkumpul masih jauh dari dana yang dibutuhkan untuk mewujudkan mimpi saya tersebut. Saya tidak berani hutang untuk modal beternak karena khawatir resiko bagi keluarga.

Solusi :
Barangkali karena semangat saya yang terlalu menggebu-gebu atau mimpi saya yang terlalu tinggi akhirnya karena dananya terlalu lama tidak juga mencukupi, maka mulailah saya berfikir dari sudut pandang yang lain. Solusi dari masalah dana ini adalah apa yang telah saya capai selama ini dan dana yang sudah terkumpul seadanya itulah yang akan saya pergunakan untuk memulai usaha beternak burung kenari. Entah nanti model kandang yang bagaimana dan dapat indukan berapa yang penting saya tidak kehilangan waktu untuk sesegera mungkin mewujudkan keinginan saya.

2. Budget sudah cukup tetapi belum punya tempat/lokasi yang cukup tepat.
Kalau melihat peternak-peternak yang sudah senior dan sudah berhasil terlihat kandangnya bagus-bagus, rapi berjejer dan lokasinya strategis/luas. Apakah saya mampu seperti mereka?
Sebuah pertanyaan yang saya sendiri yang tahu jawabannya. Sebab setelah masalah pertama ketemu solusinya kini saya kebingungan sendiri mau ditempatkan di mana nanti peternakan saya.
- Membuat kandang tersendiri di samping rumah? wah jelas butuh modal tambahan, sedang untuk pengadaan indukan saja modalnya terbatas.
- Membuat kandang di dalam rumah? wah... jelas tidak mungkin wong rumah saya tidak begitu luas (6 x 12 m) semua ruang sudah ada fungsinya sendiri-sendiri. Lalu bagaimana ya?

Solusi : 
Setelah lama memikirkan sambil melihat dan mencari informasi di sana-sini, akhirnya saya memutuskan akan menempatkan peternakan kenari saya di dinding-dinding/gebyok rumah saya saja. Praktis dan tidak perlu keluar uang banyak karena saya tidak perlu membuat kandang kenari tetapi cukup membeli sangkar burung ukuran 50 cm x 35 cm x 35 cm seharga @ Rp.25.000 lalu saya tempelkan di dinding rumah saya.  
(Sampai sekarang meskipun indukan saya sudah semakin banyak, saya tetap menggunakan sangkar burung sebagai media berkembang biak sang burung kenari)

3. Sudah punya tempat tetapi belum ada waktu/kesempatan untuk merealisasikannya.
Time is money atau pepatah Arab mengatakan waktu adalah pedang.Jika kita tidak pandai-pandai mengatur waktu maka ibarat pedang sang waktu akan menebas kita tanpa ampun. Demikian pula dengan saya, yang meskipun sudah punya modal dan rencana tempat beternak namun ternyata saya tidak cukup tegas untuk segera bertindak. Selalu saja ada alasan sibuk ini lah, sibuk itulah, atau saya akan berkata dalam hati besok akan segera mulai, ya besok. Ternyata sampai besok dan besoknya lagi tidak ada apa pun yang dilakukan.
Tragisnya, uang modal beternak malah sedikit-sedikit berkurang untuk menutup kebutuhan keluarga. Akhirnya rencana tinggal rencana...

Solusi :
Seiring berjalannya waktu dengan semakin menipisnya cadangan modal karena sering dipakai untuk hal-hal yang mendesak, beruntung berkat dorongan istri dan anak-anak saya maka ada suatu kesadaran pada benak saya, bahwa saya terlalu terlena pada mimpi-mimpi besar saya sehingga lupa berpijak pada kenyataan. 
Suatu niat baik, jika hanya ada niat dan rencana saja maka hanya akan menjadi mimpi belaka.
Saya perlu mengambil langkah nyata. Hari ini ya, atau tidak sama sekali!
Pada saat yang saya rasakan sudah tepat saya mengambil langkah pasti segera membeli 10 buah sangkar burung beserta kelengkapannya.



4. Sulit mendapatkan Calon Indukan
Pencarian dan perburuan pun dimulai. Target pertama saya adalah mendapatkan indukan betina siap kawin/telur, sukur jika dapat yang sudah pernah produksi.
Akhirnya ke sana ke sini, telpon dan sms sana-sini, mengunjungi pedagang burung di mana--mana, pesan indukan pada peternak, cari  ke luar kota sampai malam, pokoknya semua usaha dan ikhtiar dicoba. Hasilnya? ternyata mendapatkan indukan (betina siap) sulitnya minta ampun. Yang banyak adalah anakan/bakalan usia 2-3 bulan. Andai ada betina siap pun harganya sudah tinggi lagian kondisi burung betina tersebut masih saya ragukan kualitasnya (maklum saya masih awam dan belum berpengalaman). 
  
Solusi :
Karena sulitnya mendapatkan betina siap dan lebih mudah mendapatkan betina bakalan, maka saya mencoba membeli beberapa kenari betina bakalan berumur 2-3 bln. Untuk pejantannya sangat mudah didapatkan baik di peternak maupun pedagang.Ada yang sudah ngriwik, sudah gacor tapi belum ngawin, atau sudah gacor dan sudah berani ngawin.
Membeli betina bakalan memang butuh kesabaran karena harus menunggu beberapa bulan ke depan (betina siap kawin berumur 7 - 9 bulan).Tetapi membeli betina bakalan resikonya kecil. Paling tidak kita terhindar dari resiko dapat betina dewasa bermasalah. (Tentang betina bermasalah akan saya posting segera dengan tajuk : Kenari Betina Bermasalah dan Solusinya ).
Saya juga membeli seekor betina sudah produk dengan harga tinggi (3 kali lipat harga bakalan) sekedar untuk mengobati hati biar tidak kemrungsung saja.
  

5. Sudah punya indukan Kenari, tetapi tidak segera jodoh dan bertelur
Setelah menunggu beberapa bulan dengan penuh kesabaran ternyata calon betina indukan yang sudah berumur sekitar 8 bulanan tidak segera jodoh, kawin atau bertelur. Ada apa nih?Apa ada yang salah ya? 


Solusi : 
 a. Jika indukan betina tidak segera jodoh dengan pejantan padahal usia betina sudah memasuki masa puber/berahi (Nantikan postingan selanjutnya : Tanda-tanda Burung Kenari Jodoh) maka Anda dapat mencoba mengganti pejantannya dengan pejantan yang lain. Berilah kesempatan si betina untuk memilih pejantan yang ia sukai, maka sediakan beberapa pejantan untuk stock kalau ada betina yang agak pemilih.Pengalaman saya setelah saya ganti pejantannya beberapa hari kemudian si betina nampak rukun, saling meloloh, bercumbu dan akhirnya.......kawin.
b. Mungkin Kenari betina kita sudah memasuki usia puber/birahi, akan tetapi secara biologis fisiknya belum matang/siap untuk bereproduksi. Kita dapat menambahkan makanan/nutrisi penambah gairah dan kematangan fisik betina atau pejantan sambil tetap bersabar menunggu dan berdoa tentunya.
c. Rajin-rajinlah mendekatkan pejantan gacor di dekat para betina siap agar si betina segera birahi dan siap fisik untuk bereproduksi. Suara pejantan yang melengking tinggi dan meliuk-liuk merdu dipercaya dapat merangsang birahi dan mempercepat kematangan fisik betina.

6. Kenari Kita sudah jodoh dan bertelur tetapi tidak ada yang menetas
Ada beberapa hal yang menjadikan penyebab telur tidak menetas, setiap situasi yang berbeda tentu solusinya juga berbeda. Adapun penyebab telur tidak menetas dapat ditelusur penyebab dari fihak betina maupun dari fihak pejantan (Nantikan Postingan selanjutnya yang bertajuk : Sebab-sebab Telur Kenari Tidak Menetas dan Solusinya).

Solusi:
Karena ada beberapa penyebab telur kenari tidak menetas , maka kita perlu menelusur penyebabnya satu persatu. Ketelitian dan kecermatan kita sangat menentukan ditemukannya sumber permasalahan dan bagaimana cara menanganinya nanti. Jika sudah 15 hari ternyata telur tidak menetas kita jangan terburu-buru memvonis telurnya tidak menetas, karena bisa jadi beberapa hari kemudian telurnya ada yang menetas meskipun hanya sebagian saja.

7. Telur Kenari sudah berhasil menetas, tetapi tiga hari kemudian piyikan mati
Jika Anda sudah berhasil menetaskan telur kenari, maka sampai pada tahap ini Anda sudah dapat dikatakan berhasil membreeding burung mungil nan menggemaskan ini.Tinggal satu langkah penting lagi yaitu mengawasi dan merawat indukan betina yang sedang meloloh bayi kenari. Kesalahan peternak pada fase meloloh ini sangat beresiko terhadap kelangsungan hidup piyikan kenari.

Solusi : 
- Sejak telur pertama menetas, maka pengawasan secara rutin, kontinyu dan terpadu wajib dilakukan. Pemberian makanan tambahan buat indukan betina sangatlah penting dan jangan sampai terlambat, hal ini karena makanan tersebut buat meloloh piyikan kenari.
-Pengawasan terhadap piyikan juga wajib dilakukan karena sering terjadi piyikan mati gara-gara saling tumpang tindih secara tak sengaja. Biasanya piyikan yang menetas terakhir (bungsu)lah yang pertama menjadi korban. Perhatikan pula apakah semua piyikan mendapatkan asupan makanan dari induknya.Jika ada salah satu piyikan yang tidak kebagian asupan dari induknya bisa-bisa kelaparan, kurus bahkan mati.
- Pengawasan lingkungan sekitar juga mendapat perhatian, karena dimungkinkan terdapat predator pengganggu yang tertarik aroma tubuh piyikan (semut, tikus, ular, tokek, dsb). 

8.Piyikan berhasil hidup sampai remaja tetapi harga jualnya rendah/tidak laku-laku.Jadi malas nerusin.
Di dunia ini segala sesuatunya tidak ada yang abadi kawan. Pangsa pasar perburungan juga senantiasa mengalami dinamika artinya bisa naik turun dengan berbagai sebab.
Fans burung kenari pun tidak bisa kita prediksi sebelumnya. Kadang pecinta burung kenari semakin banyak dan permintaan tinggi harganya pun ikut tinggi, tetapi suatu ketika sepi peminat dan antusias peminat kenari menurun harga kenari pun menjadi turun/rendah.

Solusi :
Jika terjadi hal demikian, maka Anda bisa mengambil sikap dengan resiko berbeda-beda.
-. Mengikuti arus pasar, artinya pada saat sepi peminat maka burung kenari hasil breeding Anda jual sesuai situasi pasar. Karena semurah-murahnya harga jual bakalan burung kenari jika dihitung secara ekonomi peternak tetap masih untung. Yah, meskipun segitu tetap kita syukuri.
- Kita tetap bertahan dengan harga normal walaupun peminat/pangsa pasar menurun. Jika bakalan kenari kita belum laku-laku berarti kita siap membesarkan piyikan tersebut sampai usia reaja atau dewasa yang artinya harga jualnya tentu akan semakin tinggi. Sukur-sukur pas kenari kita sudah pada usia dewasa dan siap kawin, eeh......peminat kenari melonjak naik dan permintaan pasar tinggi. Berarti itu rejeki dari Tuhan YME kepada kita atas buah kesabaran kita. 
Satu nasihat dari saya wahai sahabat, janganlah mudah putus asa. Selalu berfikir positif thingking dan optimis melihat ke depan. Oke?

9. Piyikan berhasil hidup sampai remaja tetapi terserang penyakit dan akhirnya mati 
Yang namanya penyakit ada di mana-mana. Setiap hari setiap waktu kita dikelilingi berbagai macam kuman, virus, penyakit dan sebagainya yang selalu mengancam kehidupan tak terkecuali kelangsungan hidup satwa kesayangan kita. Maka kita harus selalu berusaha memahami setiap kondisi fisik setiap satwa yang kita pelihara agar terhindar dari serangan penyakit yang bisa menyebabkan kematian.

Solusi :
Jalan satu-satunya agar satwa kita senantiasa sehat, aman dan sentosa adalah perlindungan dan  perawatan secara rutin kontinyu. Beberapa tindakan perawatan di bawah ini barangkali sesuai dengan situasi kondisi peternakan Anda.
1. Berikan selalu makanan bernutrisi yang sehat hygienis secara berimbang.
2. Rajin melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala meliputi pemeriksaan : paruh, mata, hidung, bulu, kuku dan dubur.
3. Selalu menjaga kebersihan kandang/sangkar, tempat makanan/minuman.
4. Menjaga keamanan daerah sekitar dari hewan/predator pengganggu.
5. Jika satwa kita sudah tertular penyakit sesegera mungkin mengambil tindakan pengobatan.Jika tidak tahu segera hubungi dokter hewan terdekat.

Demikian yang dapat saya sampaikan, semoga bisa bermanfaat.


 
Salam Kicau Mania,

Majulah Penangkaran Burung Indonesia!

10 komentar:

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Urgent nih mas....

    KN saya kaya nya kena kutu, gimana ya solusi nya ?
    Saya udah pake 'Jati Jajar; Birdin' (disemprotkan) tp masih ga ada hasilnya

    Makasih Jawabannya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih sambutan hangatnya,
      pakai obat kutu yg mahalan dikit asal manjur ga pa pa, pemakaian sesuai takaran/dosis, penyemprotan merata sampai di bawah bulu dalam.agar tdk kedinginan setelah disemprot dijemur. Ulangi pemakaian obat kutu secara rutin (jgn cm sekali).

      Hapus
  3. ikut tanya neh mas,, saya punya kenari 1 pasang umur 4 bulan.. sebaiknya dipisah sampai cukup usia buat kawin atau disatukan saja toh tidak berantem.. tolong solusinya

    BalasHapus
  4. bpk Fayunda
    saya mahasiswa yg ingin belajar utk budidaya bisakah sya mohon bimbingannya faisalmanta@yahoo.com
    dari mana saya harus memulai..
    terima kasih,

    BalasHapus
  5. terimakasih banyak informasinya soalnya saya juga sedang mencoba ternak kenari. trims

    BalasHapus
  6. Mohon solusinya om...kenari betina sy kuning polos af udah 8 bln blm juga ada tanda2 birahi....normalkah hal itu?
    Sebelumnya trimakasih om...

    BalasHapus
  7. Cobalah bermain di server baru 1G Poker hanya di kenaripoker . com!
    Bonus New Member bervariasi bossku, bossku tinggal pilih saja bonusnya!!!
    Proses deposit dan withdraw tidak basa basi langsung tinggal proses dan main saja bosku,
    dicoba keberuntungan kamu sekarang juga hanya di kenaripoker . com!

    WHATSAPP : +855966139323
    BBM : KENARI00
    LIVE CHAT : KENARIPOKER . COM
    ALTERNATIVE LINK : KENARIPOKER . COM

    BalasHapus
  8. ijin promo yahhh
    EDENPOKER adalah situs judi game online terbaik dengan ranting kemenangan terbesar yang pernah ada di indonesia.
    Kartu bagus,mudah menang dan banyak bonus.
    Pendaftaran dapat dibantu ! Proses Depo Wd cepat dan aman,
    Dapat dimainkan di HP / Smartphone kesayangan anda loh...

    BalasHapus
  9. VAZBET - Situs Slot Mesin Online

    Welcome Bonus 100%
    Syarat Mudah dan Tidak Ribet !
    - Maks. Bonus 1,000,000
    - Min. Depo Rp 100,000 untuk Claim Bonus 100%
    - Bonus Rollingan Setiap Minggu 0.8%
    - Bonus Deposit 3% - 10%

    Daftar yuk! ♥
    WA: +855 87879520
    WWW,VAZBETGAME,COM

    BalasHapus